Hampir setiap orang pernah mengalami wasir bahkan angka kekambuhannya akan meningkat di saat seseorang menjalani puasa. Hal ini disebabkan oleh banyaknya faktor, diantaranya kurangnya asupan serat dan air minum. Penyakit ini sering kali membuat malu si penderita, karena letaknya berada di anus yang kebanyakan dianggap tabu oleh kebanyakan orang indonesia.
Wasir/ambeien adalah gangguan pada anus dimana pembuluh darah disekitar anus membengkak hingga membentuk tonjolan yang terkadang meradang dan disertai keluarnya darah disaat buang air besar. Gejala penyakit ini dapat kita alami ketika kita duduk, ada rasa nyeri di
wilayah anus apalagi akan sangat terasa sakit disaat sedang buang air besar.
Ada dua macam keluhan tentang penyakit ini, yaitu wasir dalam dan wasir luar. Wasir dalam seringkali disertai rasa gatal dan panas pada anus. Dan wasir Luar ditandai dengan tonjolan berwarna kebiruan berada disekitar anus. Memang wasir atau ambeien bukanlah penyakit yang mematikan, hal inilah yang membuat kebanyakan orang menyepelekan penyakit ini hingga merasa enggan untuk memeriksakan penyakitnya ke dokter. Kebanyakan penderita wasir pergi ke dokter setelah tidak dapat menahan rasa sakit akibat wasir.
Tahapan pengobatan untuk penyakit ini adalah dengan melakukan gaya hidup sehat dengan mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran, perbanyak minum air putih, berolah raga secara teratur dan mengurangi mengangkat beban yang berat. Selain itu penting bagi si penderita untuk membatasi mengejan di saat buang air besar serta menghindari waktu untuk menunda ketika sudah terasa ingin buang air besar, dan asupan nutrisi yang tinggi dapat membantu meringankan penderitaan penyakit wasir.
No comments:
Post a Comment